GROBOGAN - Di hari ke-11 pelaksanaan TMMD, ada pekerjaan tambahan namun rutin dilakukan Serka Joni Babinsa Desa Cangkring, yang tengah selesai mengecek hasil pekerjaan di semua sasran fisik di Desa Cangkring, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Seperti yang dikakukan oleh serka joni Babinsa Cangkring saat istirahat siang selesai mengontrol hasil pekerjaan sasran fisik, menyempatkan untuk menghampiri warga yang tengah nongkrong sekedar minum es teh di warung.
''Apa itu TMMD, maksud dan tujuannya, terus di sosialisasikan kepada warga. Dengan cara itu warga akan memahami dan mempunyai niat atau keinginan untuk terlibat aktif pekerjaan TMMD, '' papar Seka Joni.
Di sela-sela kesibukan mengontrol sejumlah sasaran fisik TMMD, terus mendekati warga desa sasaran. Selain untuk menjalin keakraban, sekaligus terus pahamkan tentang tujuan dan maksud dari TMMD dengan warga.
Baca juga:
Apresiasi Warga Atas Gelaran TMMD di Desanya
|
Jurnalis: Yasin